Prabowo Subianto menyapa perwakilan PDIP pada HUT ke-17 Partai Gerindra, menegaskan hubungan baik antarpartai dan persaudaraan sebangsa.
Generasi.co, Jakarta – Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, sapa perwakilan kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) saat perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-17 Partai Gerindra di Sentul, Bogor, Sabtu, 15 Februari 2025.
Dalam acara tersebut, hadir Bendahara Umum PDIP, Olly Dondokambey, dan Ketua DPP PDIP, Said Abdullah, yang mengenakan kemeja merah khas partai mereka.
“Terima kasih, hari ini saya dihormati dengan kehadiran tokoh-tokoh bangsa dan pimpinan partai politik dari berbagai spektrum, termasuk yang berbaju merah. Kita semua saudara,” ujar Presiden RI tersebut dalam sambutannya.
Menanggapi pernyataan Prabowo, Ketua Harian DPP Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, menegaskan bahwa ucapan tersebut bukanlah kode politik tertentu.
“Pidato Pak Prabowo memang betul, semua yang datang adalah saudara, termasuk PDIP sebagai saudara sebangsa dan setanah air. Menurut saya, itu bukan merupakan kode,” jelas Dasco.
Dasco menambahkan bahwa sapaan ‘saudara’ yang disampaikan Prabowo kepada kader PDIP mencerminkan perasaan tulusnya.
“Itu adalah ungkapan perasaan yang sebenarnya dari Presiden terhadap teman-teman partai sebangsa dan setanah air,” pungkasnya.
Selain itu, Dasco juga menyoroti hubungan baik antara Prabowo dan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri.
“Hubungan Pak Prabowo dengan Ibu Megawati sangat baik dan tidak ada masalah apa-apa sama sekali.”
“Oleh karena itu, Pak Prabowo mengapresiasi, kami juga Partai Gerindra mengapresiasi kedatangan perwakilan PDI Perjuangan yang diwakili oleh Bendahara Umum Olly dan Said Abdullah pada acara peringatan Partai Gerindra,” tambahnya.
Perayaan HUT ke-17 Partai Gerindra di Sentul International Convention Center (SICC), Kabupaten Bogor, dihadiri oleh sejumlah pemimpin partai dan pejabat tinggi Kabinet Merah Putih.
Beberapa di antaranya adalah Ketua Umum Partai Golkar, Bahlil Lahadalia; Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Ahmad Syaikhu; dan Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh.
Sebelumnya, pada Jumat, 14 Februari 2025, Koalisi Indonesia Maju (KIM) mengadakan silaturahmi di Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, Kabupaten Bogor.
(BAS/Red)